Keberadaan autorun dalam windows memang sangat membantu,
karena dengan adanya autorun ini akan membuat berbagai aplikasi dapat berjalan
otomatis meskipun tanpa di klik, begitu juga saat penginstallan program dapat
berjalan otomatis dan lebih cepat dengan adanya atuorun ini.Namun dengan adanya
autorun ini juga bisa menjadi malapetaka karena file jenis ini biasanya di
gunakan oleh (kebanyakan) beberapa virus untuk menyebarkan diri mereka ke dalam
komputer. Tak pelak hal ini membuat beberapa orang merasa jengkel dan mematikan fungsi autorun ini dari
komputer mereka, termasuk develop windows Microsoft.
Demi menghindari cepatnya peredaran virus ini akhirnya
mereka juga memtikan fungsi autorun pada system operasi mereka. Pada widows 7
dan vista, mereka sudah menanamkan/ mensetting OS mereka agar secara default
mematikan fungsi autorun ini.Sedangkan pada windows XP fungsi disable autorun
ini mereka masukkan dengan cara
mengistall update windows securitynya. Meskipun hal ini tidak menjamin
keamanan keseluruhan di computer,tapi saya rasa hal ini sudah cukup efektif
untuk mencegah/memperlambat cepatnya peredaran virus lokal yang banyak menyebar
di Indonesia
ini, dimana kebanyakan memanfaatkan file autorun untuk menjalankan dirinya.
Posting Komentar